1. kalian mengenal Allah tetapi kalian tidak menunaikan hak-Nya.
2. kalian mengaku mencintai Rasul-Nya, tetapi kalian meninggalkan sunnahnya.
3. kalian membaca Al-Qur’an, tetapi kalian tidak mengamalkan isinya.
4. kalian banyak diberi nikmat karunia, akan tetpi kalian tidak mensyukurinya.
5. kalian mengatakan bahwa syetan adalah musuh, tetapi kalian justru mengikuti
langkahnya.
6. kalian mengaku bahwa Syurga adalah benar adanya,
namun kalian tidak melakukan amalan2 yg mengantar kesana.
7. kalian mengaku bahwa Neraka adalah benar adanya,
tetapi kalian tidak lari dari panas siksanya.
8. kalian mengaku bahwa kematian benar adanya,
namun kalian tidak mempersiapkan diri kesana.
9. kalian sibuk mengurusi kekurangan orang lain,
tetapi kalian lupa akan kekurangan diri sendiri.
10.kalian menguburkan jenazah,
akan tetapi tidak mau mengambil pelajaran dari peristiwa kematian
Telah kujelaskan hakikat permasahan ini kepadamu, tetapi orang yang lalai tidak akan sadar meskipun memperoleh berbagai rencana. Sebab wanita yang kurang waras akalnya ketika putranya mati, ia justru tertawa. Begitu pula dirimu, engkau tinggalkan shalat malam, puasa sunah dan berbagai amal shaleh lain yang dapat kau kerjakan dengan seluruh anggota tubuhmu, tetapi tidak sedikitpun engkau merasa sakit. Kelalaian telah membunuh hatimu. Orang hidup akan merasa sakit ketika tertusuk jarum, akan tetapi, sesosok mayat tidak akan merasa sakit meskipun tubuhnya di potong-potong dengan sebilah pedang. Saat ini hatimu sedang mati, karena itu duduklah di majelis yang penuh hikmah,sebab, di dalamnya terdapat hembusan karunia dari surga. Hembusan karunia itu dapat kamu temukan di rumahmu, di perjalananmu. Jangan tinggalkan majelis hikmah (majelis ilmu), andaikata dirimu masih melakukan banyak maksiat, jangan berkata : Apa manfaatnya aku datang ke majelis ilmu, sedangkan aku senantiasa bermaksiat dan tidak mampu meninggalkannya.
Akan tetapi, lepaskan busur panahmu selalu, jika hari ini tidak tepat sasaran, bisa jadi besok tepat sasaran." (sayyidina asyekh ahmad bin 'Atha illah Askandari RA)
اللهم صل على حبييبك سيدنا محمد و اله وصحبه وبارك وسلم اجمعين💕
#JanganLupaBersholawat
#PerbanyakSholawat
#MariRaihSyafaatDgnSholawat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar